Indonesia Alami Defisit Perdagangan US$ 530 Juta

JAKARTA, investorindonesia.com-Indonesia mengalami defisit perdagangan internasional pada April 2008 sebesar 530 juta dolar AS, karena nilai ekspor hanya mencapai 10,97 miliar dolar AS, sedangkan impor mencapai 11,50 miliar dolar AS. Kepala BPS Rusman Heriawan, di Jakarta, Senin, mengatakan, nilai ekspor April tersebut turun 7,78 % dibanding ekspor Maret. Meskipun demikian naik 23,09 %dibandingkan April 2007. Dia mengatakan, penurunan nilai ekspor terjadi akibat turunnya nilai ekspor non migas sebesar 7,08 % menjadi 8,49 miliar dolar AS dan turunnya ekspor migas sebesar 10,11 % menjadi 2,48 miliar dolar AS. "Penurunan ekspor non migas terbesar terjadi pada ekspor CPO sebesar 1,133 miliar dolar AS. Sedangkan penurunan ekspor migas terbesar terjadi pada ekspor minyak mentah yang turun sebesar 105,2 juta dolar AS," katanya, seperti dilansir Antara. Menurutnya, penurunan ekspor CPO dikarenakan penurunan harga CPO di pasar internasional pada April, dari 1.249 dolar AS menjadi 1.174 dolar AS per metriks ton, serta penurunan volume ekspor akibat naiknya pungutan ekspor (PE) menjadi 20 persen. Secara kumulatif, katanya, nilai ekspor pada Januari-April mencapai 44,61 miliar dolar AS atau naik 29,31 % dibanding periode yang sama 2007, dan ekspor non migas mencapai 34,74 miliar dolar AS atau naik 22,35 %. Menurut sektor, ekspor hasil pertanian serta ekspor hasil industri periode Januari-April 2008 meningkat 48,88 % dan 26,03 % dibanding periode yang sama tahun 2007, sementara hasil tambang dan lainnya turun sebesar 4,29 %. Sedangkan impor 11,50 miliar dolar AS, katanya, merupakan kenaikan 14,86 % dibanding Maret, yang terdiri atas impor migas sebesar 2,83 miliar dolar AS (naik 24,59 %), dan impor nonmigas sebesar 8,67 miliar dolar AS (naik 75,41 %). "Sedangkan selama Januari-April 2008 nilai impor Indonesia mencapai 40,95 miliar dolar AS , yang terdiri dari impor migas sebesar 9,73 miliar dolar AS atau naik 23,76 % dan impor nonmigas sebesar 31,22 miliar dolar AS atau naik 76,24 %," katanya. (*)

Posted in Labels: , |

0 comments:

Yahoo! Web Hosting - Build a great web site with our easy-to-use tools Your Ad Here

Online Payment

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.